• 01/26/2023

Sejarah Munculnya Uang dalam Kehidupan Manusia

Uang saat ini merupakan alat penukaran barang yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Dengan menggunakan uang, manusia dapat melakukan berbagai transaksi perdagangan, membayar jasa, sampai menentukan mengenai harga jual dan beli.

Tetapi bagaimana awal mula penggunaan uang ini? Di abad ke-20 ini uang memang bukan lagi sekedar logam dan kertas, sudah banyak uang elektronik sampai ke uang digital. Di dalam sejarah uang, sebelum manusia mengenal apa itu alat pembayaran, kita mengenal barter atau tukar barang.

Barter biasanya berupa barang atau pun jasa, misalnya ada seseorang yang memberi kita nasi, sebagai timbal baliknya kita dapat memberikan mereka sayur dan ikan. Sistem ini menuntut mansia untuk bertemu dengan manusia lainnya.

Tetapi tentu ada banyak kendala yang dihadapi dengan sistem barter ini, karena sering kali dihadapi kesulitan untuk menghitung nilai dari barnag yang akan ditukar. Untuk mengurangi masalah tersebut, mulailah manusia menciptakan uang komoditas.

Sejarah uang pun mulai memasuki babak baru, di mana semakin lama sistem barter mulai ditinggalkan. Manusia mulai menggunakan hasil panen mereka seperti garam, teh, tembakau, atau biji-bijian untuk menjadi pembayaran.

Di 600 SM, Raja Lydia Alyattes dari Turki mulai mencetak koin resmi pertama, uang yang terbuat dari elektrum, campuran antara perak dan emas dan terjadi secara alami. Setelah itu koin itu di cap dengan gambar, menandai kalau uang tersebut dikeluarkan oleh daerah tersebut. Dari titik inilah sejarah dari uang yang kita kenal sekarang di mulai.

Setelah itu di China mulailah dirancang uang kertas di abad ke-1 Masehi, yakni di masa Dinasti Tang. Kenapa China memilih uang kertas dibandingkan uang koin? Hal ini karena pasokan bahan baku logam mulia seperti emas dan perak sangatlah terbatas. Hal ini membuat China kesulitan untuk memproduksi koin.

Ts’ai Lun yang merupakan seorang perancang uang di masa Dinasti Tang, akhirnya menciptakan uang kertas dengan bahan baku kulit murbei. Penciptaan ini membuat banyak kegiatan ekonomi di berbagai negara berkembang, dan terus terjadi pembayaran dengan mata uang resmi. Setelah itu, uang kertas dan koin digunakan di berbagai negara.

Mulai juga muncul uang elektronik dengan basis kartu, biasanya uang ini digunakan dalam pembayaran transportasi, di toko retail, atau membayar gerbang tol. Sejarah uang sudah memasuki dunia modern, di mana kini kita sudah dengan mudah menemukan jenis uang dengan hanya mengandalkan aplikasi di ponsel. Jadi tidak lagi perlu membawa uang kertas, logam, atau bahkan kartu uang elektronik.